-->

Pandangan Keliru Tentang Daging Kambing

Post a Comment

Pandangan Keliru Tentang Daging Kambing


Makan daging kambing banyak diyakini orang dapat membangkitkan gairah dan potensi seksual kaum pria. Betulkah demikian? Kenyataan sebenarnya, menyantap daging kambing berlebihan dan terlalu sering malah justeru dapat mengancam potensi seksual kaum pria! Kenapa demikian?

Tingginya konsentrasi lemak dan kolesterol malahan dalam makanan pada jangka panjang akan meningkatkan kepekatan darah yang dapat menyumbat pembuluh darah penis. Kalau sampai terjadi, darah menuju penis akan terhambat. Akibatnya pasokan darah kaya oksigen jadi terbatas sehingga impoten.
Selain digembar-gembor sebagai pembangkit gairah, daging kambing juga sering dituduh sebagai pencetus darah tinggi dan penyebab kematian mendadak. Sebenarnya jika dibandingkan sapi, kandungan lemak dan kolesterol daging kambing lebih rendah. Patut diragukan tuduhan daging kambing sebagai pemicu darah tinggi yang disertai sakit kepala atau serangan stroke yang mematikan.

Pro-kontra muncul. Entah bagaimana ceritanya, daging kambing dipercaya mempunyai kemampuan aprodisiak, kemampuan dalam meningkatkan gairah seksual pria. Yang jelas anggapan itu sudah lama berkembang di masyarakat. Dan cerita tersebut memang ada benarnya.

Kalau diamati, secara fisik serat daging kambing tak jauh beda dibanding dengan daging merah lainnya dari domba, sapi, dan kerbau. Dibanding dengan daging domba umpamanya, keduanya sama-sama bertekstur halus. Warna dagingnya pun tak terlalu berbeda meskipun daging kambing biasanya berwarna lebih pekat.

Perbedaan mencolok dengan daging ternak lain sebagaimana dilansir Intisari, justru aromanya. Daging domba, sapi, atau kerbau beraroma amis saja, sedangkan daging kambing beraroma menyengat (orang Jawa bilang prengus). Selain itu, lemaknya lebih putih dan keras.
Apa yang dikatakan orang soal daging kambing dapat meningkatkan potensi seksual seseorang, menurut Dr. Muhilal dari Puslitbang Gizi Bogor, ada kemungkinan benar. Orang menyatakan begitu berdasarkan pengalaman nenek moyang. “Tapi kalau dikaji secara ilmiah harusnya kan diteliti dulu. Tapi data itu tidak ada, sehingga dasarnya saling percaya saja,” jelas Dr. Muhilal.

Sebaliknya, ahli gizi ini kurang sependapat dengan kemungkinan keperkasaan seorang pria setelah makan sate kambing akibat energi yang diperoleh dari lemak sate. Dari segi farmakologi, bisa jadi daging kambing mengandung senyawa mirip hormon seks pria. Namun, sampai saat ini belum ditemukan dasar ilmiah untuk menyatakan daging kambing bisa meningkatkan potensi seksual kaum pria.
Yang didapat oleh mereka yang memakai makanan atau minuman aprodisiak itu bukan peningkatan potensi, melainkan lebih pada sensasi seksual. Akibat sensasi tentu saja seseorang jadi bergairah. Tetapi, potensi tetap saja segitu.


source: blogjoss-ridwan.blogspot.com

Related Posts

Post a Comment

Artikel Menarik

  • 10 Negara Terkaya di Tahun 2011
    10 Negara Terkaya di Tahun 2011 Ekonomi global masih bergejolak, namun beberapa negara ternyata dapat melaluinya…
  • Kopi Latte Bisa Hidup dan Bergerak
    Kopi Latte Bisa Hidup dan Bergerak Danial News-suka minum kopi latte tidak? Yah kopi dengan rasa latte memang…
  • Soal Reading III TOEFL, Jawaban dan Pembahasan
              Soal Reading III TOEFL, Jawaban dan Pembahasan Questions 11 through 18 are based…
  • Contoh reflective summary m4 LA3 advertisement PPG Daljab Bahasa Inggris
    REFLECTION/SUMMARY M4 LA3 In this activity, I have learned  about the advertisement. Advertisement can be…
  • Silabus Gratis SMP/MTs Bahasa Inggris Kelas 2/VIII Kurikulum 2013
    Berikut  ini telah kami sediakan silabus bahasa Inggris untuk tingkat SMP atau MTS kelas 2 (VIII) sesuai dengan…
  • Perbedaan Agama Manusia dan Agama Hewan
    Perbedaan Agama Manusia dan Agama Hewan Ini adalah sejumlah foto hewan seperti kucing, anjing, dan monyet yang…
  • 2 Contoh Reflective Summary M3 LA 1 Folktale PGG Daljab Bahasa Inggris
    REFLECTION/SUMMARY M3 LA3 Contoh 1 Narrative Text (Folktale) Narrative Text is an imaginary story to entertain…
  • CONTOH LEARNING TASK (TASK 1) M2 LA4  NOTICE PPG DALJAB BAHASA INGGRIS
    A.  As you observe the notices above, fill out the worksheet…
  • Soal Hortatory Exposition Text dan Kunci Jawaban Terbaru: Skateboarding
     Soal Hortatory Exposition Text dan Kunci Jawaban Terbaru. Hortatory Exposition text adalah salah satu jenis text…
  • Contoh Soal Explanation Text Kunci Jawaban+Pembahasan Terbaru: FLoods
    Contoh Soal Explanation Text  Kunci Jawaban+Pembahasan Terbaru: FLoodsExplanation Text adalah salah satu jenis…
Subscribe Our Newsletter