-->

Hal Yang Wajib Dikuasai Sebelum Menikah

Post a Comment

Hal Yang Wajib Dikuasai Sebelum Menikah


Membayangkan pernikahan impian memang menyenangkan. Bak raja atau ratu sehari, dikelilingi kerabat dan sahabat dengan senyum bahagia. Namun, menjalaninya tak semudah membalik telapak tangan.
Merencanakan pernikahan, meski ada bantuan wedding organizer, tetap menguras tenaga, pikiran, terutama emosi. Tak jarang, tekanan menjelang pernikahan memicu pertengkaran kecil antar pasangan.
Jika tidak ditangani dengan baik, bukan tak mungkin perdebatan sepele berujung pada perpisahan. Mengutip laman Your Tango, berikut tips dari Dr Susan Heitler, pendiri Power of Two Marriage yang harus dikuasai sebelum menikah.
Mengontrol Emosi
Saat masalah datang memicu perdebatan, hanya ada dua pilihan: terbawa emosi atau menyelesaikannya dengan kepala dingin. Sebenarnya kuncinya sederhana, yakni mengontrol emosi. Perencanaan pernikahan tak jarang membawa stres.
Masing-masing pasangan harus bisa meredam emosi agar tak mengeluarkan kata-kata yang menyakitkan satu sama lain. Pahami perasaan pasangan yang mungkin tertekan karena harus menyiapkan pernikahan di sela kesibukan bekerja.
Komunikasi
Menyelesaikan masalah dengan nada tinggi atau saling menuduh, hasilnya nol besar. Bisa-bisa hubungan justru berakhir sampai di situ. Belajarlah berkomunikasi dengan bijaksana, terutama saat merasa tertekan.
Gunakan nada yang lembut dan sabar jika menghadapi pasangan yang emosi. Selain itu, menjadi pendengar yang baik juga dibutuhkan sebagai pondasi rumah tangga yang harmonis.

Menyelesaikan Konflik
Tidak ada manusia yang sempurna. Setiap orang juga pasti punya karakter dan cara penyelesaian masalah yang berbeda. Terkadang, ini memicu konflik antar pasangan. Untuk menjalin hubungan yang sukses, masing-masing pasangan harus mampu mengatasi konflik dengan baik.
Hadapi dan atasi, jangan justru membiarkannya berlarut-larut atau berusaha lari dari masalah. Bagaimanapun, setiap pasangan akan menjadi satu keluarga nantinya.
Bersikap Positif
Hubungan positif bermula dari sikap yang positif pula. Senyuman hangat, belaian lembut, tertawa saat pasangan memberi lelucon atau menerima kritik dengan baik, dapat dilakukan untuk membangun hubungan positif itu.
Aura positif itu akan membuat hubungan semakin mantap untuk menuju arah yang lebih serius. Selain itu, berpikiran positif pada pasangan juga tak kalah penting. Jangan sampai, setitik kecemburuan tak penting justru meretakkan hubungan. (eh)

Vivanews

Related Posts

Post a Comment

Artikel Menarik

  • Soal Soal PPPK/P3k Guru Honorer, Jawaban dan Pembahasan Lengkap dengan semua Mapel
     Pada kesempatan kali ini admin akan berbagi soal soal pppk/p3k guru honorer jawaban dan pembahasan lengkap semua…
  • CARA MENAIKKAN RANKING BLOG
    Halo sob, pada postingan kali ini kita berbagi cara agar dapat dengan mudah dan cepat menaikkan page rank blog…
  • Recount text beserta soal dan jawaban: A life lesson
    Recount text beserta soal dan jawaban: A life lesson I lost my father when I was only nine years old. This was the…
  • Beberapa Kekayaan Indonesia Yang Jarang Dinikmati Bangsanya Sendiri
    Percuma rasanya jika sumber daya alam kita diolah oleh orang luar karena SDM kita masih lemah. Kebanyakan masyarakat…
  • DOWNLOAD GRATIS SOAL WRITING PRACTICE TEST 1 IELTS GENERAL TRAINING LENGKAP BESERTA MODEL JAWABAN
    Seperti yang dijelaskan pada postingan yang lalu bahwa tes reading ILETS, tes Writing juga terbagi menjadi 2…
  • DOWNLOAD GRATIS 4 BUKU LISTENING DAN SPEAKING IELTS+PDFKEY+AUDIO CD TERLENKAP
    Pada kesempatan kali kami akan membagikan beberapa buku terlaris yang  dapat membantu anda melewati tes…
  • Studi: Penglihatan Lumba-lumba Sama Seperti Manusia
    Studi: Penglihatan Lumba-lumba Sama Seperti Manusia Danial News-Boleh percaya, boleh tidak. Apa yang kita lihat…
  • Menikah Setelah 80 Tahun Pacaran
    Menikah Setelah 80 Tahun Pacaran Danialnews.blogspot.com-Pernikahan menyatukan dua insan yang berbeda karakter…
  • 7 Tips dan Rahasia Mendapatkan Nilai Tertinggi Serta Mahir Dalam Tes Speaking IELTS
    Berikut ini kami akan membagikan 12 Tips dan Rahasia Mendapatkan Nilai Tertinggi SertaMahir Dalam Tes Speaking…
  • Kisaran Jantung Normal Permenit
    Pada waktu Anda melakukan aktivitas denyut nadi ini dapat meningkat, ini disebabkan pada waktu Anda beraktivitas,…
Subscribe Our Newsletter