-->

Posisi Seks Aman Selama Hamil

Post a Comment

Posisi Seks Aman Selama Hamil


Kehamilan bukan alasan menghindari hubungan seksual karena takut membahayakan calon buah hati. Saat pasangan menunggu kelahiran buah hati merupakan fase untuk bereksperimen dan menemukan posisi bercinta yang nyaman sekaligus merekatkan ikatan diantara calon orang tua.

Menurut para dokter, pada kehamilan tanpa risiko, hubungan seks dapat dilakukan selama awal kehamilan hingga ketuban pecah. Perlu diingat, seks selama kehamilan sebaiknya tak menempatkan perut dan kandungan dalam tekanan. Mengutip Idiva, ada beberapa posisi seks yang tetap aman namun tetap memuaskan.
Spooning 

Berbaring berdampingan adalah posisi nyaman bagi perut meski kandungan telah membesar. Di trimester pertama dan kedua, posisi ini bisa meningkatkan keintiman pasangan.

Woman on top 
Saat perut dan tubuh wanita membesar, posisi ini paling nyaman karena menjaga perut dari tekanan. Wanita yang sedang hamil, terutama di semester ketiga tak boleh berbaring telentang karena bisa mengakibatkan tekanan pada punggung dan pecahnya pembuluh darah. Posisi ini memberi kendali lebih besar pada wanita karena ia dapat berhenti saat merasa tekanan meningkat.

On The Edge 

Posisi seks di tepi tempat tidur atau meja aman dilakukan karena menghindari tekanan pada perut sekaligus bisa menyandarkan diri pada pasangan. Gunakan bantal untuk menyangga punggung untuk mengurangi tekanan.
Sitting up

Bercinta menggunakan kursi sebagai penyangga menghilangkan beban dari perut dan pasangan wanita dapat mengontrol tekanan dan menghindari penetrasi yang terlalu dalam.

Modified Missionary 
Pada posisi ini, pasangan pria melakukan penetrasi tanpa menempatkan berat badan pada tubuh pasangan. Bantal digunakan untuk menopang dan mengurangi tekanan akibat pergeseran.

Namun, pada kasus kehamilan yang berisiko tinggi, klimaks harus dihindari. Umumnya pasangan dengan kehamilan berisiko tinggi harus berkonsultasi ke dokter terlebih dulu.

Sumber: vivanews

Related Posts

Post a Comment

Artikel Menarik

  • Eskalator terpendek di dunia
    Eskalator terpendek di dunia Eskalator terpendek di dunia ada di sebuah pusat perbelanjaan di Jepang, tepatnya di…
  • Kecurangan SPBU, Beli Rp 100.000 Hanya Dapat Rp 80.000
    Kecurangan SPBU, Beli Rp 100.000 Hanya Dapat Rp 80.000 Kasus kecurangan pada saat pembelian BBM di SPBU kembali…
  • Kreatifnya Huruf ‘D’, Serta Kata-kata Dalam Khasanah Dialek Manado
    Kreatifnya Huruf ‘D’, Serta Kata-kata Dalam Khasanah Dialek Manado Manado.com Pernahkah Anda mendengar orang…
  • Explanation Text beserta Soal dan Jawaban
    Explanation Text beserta Soal dan Jawaban Sumber: Soal UN SMA 2014 This text is for questions 11 to…
  • 6 Orang Meninggal Dunia Tersambar Petir
    Pd Hari Rabu, tgl 29 Jan. 2014, jam 16.00 wita, brtmpt di Kel. Romanglompoa Kec. Bontomarannu Kab. Gowa, tlh meninggal…
  • Review Text beserta Soal dan Jawaban: Harry Potter
    Review Text beserta Soal dan Jawaban: Harry Potter Soal Ujian Nasional SMA/MA 2013 The following text is for…
  • Download Gratis Soal Speaking IELTS Practice Test 1 Lengkap Beserta Audio dan Transcript pdf
    The Speaking test is 11-14 minutes long and is in three parts. Part 1 You will answer questions about…
  • Silabus Gratis SMP/MTs Bahasa Inggris Kelas 2/VIII Kurikulum 2013
    Berikut  ini telah kami sediakan silabus bahasa Inggris untuk tingkat SMP atau MTS kelas 2 (VIII) sesuai dengan…
  • Desain Unik dan Cantik(Pohon didalam Rumah)
    Desain Unik dan Cantik(Pohon didalam Rumah) Terlihat samar di antara rapatnya hutan cemara di kawasan Pegunungan…
  • CARA MENAIKKAN RANKING BLOG
    Halo sob, pada postingan kali ini kita berbagi cara agar dapat dengan mudah dan cepat menaikkan page rank blog…
Subscribe Our Newsletter